Hari Sabtu, 30 Juli 2011 kemarin, di wilayah Kecamatan Bobotsari tepat di Desa Bobotsari diadakan kegiatan rutin Karnaval dalam rangka memperingati HUT RI ke-66 Tahun 2011 dan juga Pawai Ta'arruf dalam menyambut bulan suci Ramadlan 1432 H. Kegiatan karnaval yang sudah menjadi agenda rutin tahunan tingkat kecamatan ini berlangsung sangat meriah dan sukses. Peserta karnaval diikuti mulai dari tingkat PAUD, TK/RA/BA, SD/MI, SMP/MTs, SMA/SMK dan Umum sewilayah Kecamatan Bobotsari.
Peserta karnaval di lepas oleh Camat Bobotsari Sukendro dan sebagai panitia karnaval adalah Giman Somari Kepala SMP Muhammadiyah 2 Bobotsari, petugas lapangan Akhor (SMU Muh), petugas komentator di panggung kehormatan Sdr. Ari (Satpol PP) dan Awal Hidayat (RT 04 RW XII).
Route perjalanan karnaval seperti biasa, start dari depan kecamatan Bobotsari - perempatan Majapura - Pertigaan Gandasuli - Kantor POS - arah Pasar Hewan/MTs - balik arah sepanjang jalan menuju perempatan Bangjo - depan Polsek Bobotsari - Finish. Panggung kehormatan berada di depan kantor Polsek Bobotsari.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar